Rangkuman Pengertian, Type, Dan Topologi Jaringan Komputer

Assalamualaikum wr,wb..
Network-Manajemen-Informatika:

Kali ini admin akan memberikan penjelasan seputar jaringan. Bagirekan-rekan yang mungkin sudah banyak yang paham tentang materi yang satu ini. Nah,, Bagi rekan-rekan yang mungkin belum terlalu paham dengan materi networking/jaringan, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi penulis dan rekan-rekan semua. Amin..

Jaringan Komputer





1. Devinisi Jaringan Komputer :

Jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri atas komputer, software dan perangkat jaringan lainnya yang yang saling terhubung dan  bekerja bersama-sama sehingga dapat saling berbagi data, informasi, dan berkomunikasi antar satu dengan lainnya.
Tujuan dari jaringan komputer adalah:

 Ø  Membagi sumber daya: contohnya berbagi pemakaian printer, CPU, memori, harddisk
 Ø  Komunikasi: contohnya surat elektronik, instant messaging,
 Ø  chatting
 Ø  Akses informasi: contohnya webbrowsing Agar dapat mencapai tujuan yang sama, setiap bagian dari

jaringan komputer meminta dan memberikan layanan (service). Pihak yang meminta/menerima layanan disebut klien (client) dan yang memberikan/mengirim layanan disebut pelayan (server).Arsitektur ini disebut dengan sistem client-server, dan digunakan pada hampir seluruh aplikasi jaringan computer.

2. Jaringan komputer memiliki beberapa manfaat antara lain:

  • Berbagi peralatan dan sumber daya Beberapa komputer dimungkinkan untuk saling memanfaatkan sumber daya yang ada,seperti printer, harddisk, serta perangkat lunak bersama, seperti aplikasi perkantoran, basis data (database), dan sistem ini akan informasi.
  •  menghemat Penggunaan biaya dan perangkatsecara bersama
  •  meningkatkan efektivitas peralatantersebut.
  •  Integrasi data Jaringan komputer memungkinkan pengintegrasian data dari atau ke semua computer yang terhubung dalam jaringan tersebut.
  • Komunikasi Jaringan komputer memungkinkan komunikasi antar pemakai komputer, baik melaluie-mail, teleconference dsb.
  • Keamanan (Security) Jaringan komputer mempermudah dalam pemberian
  •  perlindungan terhadap data.Meskipun data pada sebuah komputer dapat diakses oleh komputer lain, tetapi kitadapat membatasi akses orang lain terhadap data tersebut. Selain itu kita juga
  • bisamelakukan pengamanan terpusat atas seluruh komputer yang terhubung ke jaringan.

3. Type Jaringan Komputer :

A. LOCAL AREA NETWORK (LAN)
Jaringan type ini memiliki jangkauan komunikasi yang terbatas dalam satu area. Misalnya dalam satu gedung, satu rumah, dan satu sekolahan.

B. METROPOLITAN AREA NETWORK (MAN)
Merupakan pengembangan dari jaringan LAN, dimana komunikasi pada type jariingan ini mencakup area antar kota, antar gedung , dll yang memiliki beda system.

C. WIDE AREA NETWORK (WAN)
Jaringan komunikasi yang mencakup wilayah geografis yang luas, seperti negara atau Dunia. Contoh : jaringan internet.

4. Arsitektur Jaringan:

1. Klien server
Terdiri dari klien yaitu sebagai komputer yang meminta,menggunakan,dan memanfaatkan layanan dari computer server. Sedangkan server adalah  sebagai komputer yang mengolah keamanan dan aplikasi dalam jaringan, dan  menyediakan layanan bagi pc klient.

2.Peer-to-Peer (P2P)
Semua komputer pada jaringan yang "sama" dan berkomunikasi langsung satu sama lain, tanpa bergantung pada server.

5. Topologi Jaringan
Topology jaringan merupakan tata letak (bentuk) bagai mana jaringan tersebut tersusun.

Macam-macam topologi jaringan :

        Bintang /start
Ciri-ciri: Semua node terhubung melalui switch/Hub
        Cincin/ring
Ciri-ciri: Semua node terhubung dalam sebuah melingkar secara terus menerus.


        Bus
Ciri-ciri: Semua node yang terhubung ke kawat tunggal atau kabel
        Pohon/tree
Ciri-ciri: gabungan dari topologi bus dan topologi bintang

        Mesh
Ciri-ciri: komputer  yang  terhubung terus menerus tanpa melalui perantara secara lengsung. Biasanya berada pada jaringan wireless.

Demikian yang dapat admin sampaikan, nantikan artikel-artikel yang lalin yang membahas seputar jaringan, insya Allah akan admin share lagi khusus untuk rekan-rekan semua.
Mohon maaf, terima kasih banyak dan Wassalamualiakum wr,wb..:)

0 Response to "Rangkuman Pengertian, Type, Dan Topologi Jaringan Komputer"

Post a Comment